Sumatera

Wisata Sumatera , salah satu Obyek Wisata Nusantara yang terkenal memiliki pesona Wisata Alam , Pantai Lhok-Nga – Nanggroe Aceh Darussalam, Danau Toba dan Pulau Samosir –  Sumatera Utara, Kepulauan Mentawai – Sumatera Barat, Danau Napangga – Riau , Pulau Natuna – Kepulauan Riau, Danau Kerinci – Jambi , Danau Ranau – Sumatera Selatan, Bukit Kaba Curup – Bengkulu, Wisata Bakauheni – Lampung, Pantai  Parai Tenggiri  – Kepulauan Bangka Belitung, serta Pantai Melur Batam – Kepulauan Riau

Wisata Nanggroe Aceh Darussalam


Wisata Alam , Pantai Lhok-Nga yang indah nan elok berpasir putih dengan pemandangan perbukitan di sekitarnya, wisata pantai yang alami. Banyak pohon-pohon rindang terutama pohon kelapa yang tumbuh berjejer dan rimbun memberikan kesejukan, juga pohon cemara atau aron. Pantai pasir putih dengan sedikit bebatuan yang memantulkan warna biru laut seolah-olah sebuah aquarium karena menampakkan ikan-ikan yang berwarna-warni

Wisata Sumatera Utara

Wisata Alam , Danau Toba dan Pulau Samosir, Danau Toba adalah sebuah danau vulkanik dengan ukuran panjang 100 kilometer dan lebar 30 kilometer yang terletak di Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Di tengah danau ini terdapat sebuah pulau vulkanik bernama Pulau Samosir.Pemandangan indah dari perairan danau Toba menjelang fajar menyingsing dan tenggelam. Banyak titik pandang Danau Toba yang sangat menarik yang belum dinikmati antara lain Melihat Danau Toba dari Sipinsur atau Dolok Tolong.

Wisata Sumatera Barat

Wisata Alam, Kepulauan Mentawai, Kepulauan Mentawai memiliki garis pantai sepanjang 758 km. Potensi utama Kepulauan Mentawai adalah ombaknya yang bergulung-gulung dan sangat sesuai untuk dijadikan tempat selancar air (Surfing).wisata hutan hutan untuk mengamati spesies endemik yang dilindungi antara lain Simakobu atau monyet ekor babi,siamang kerdil , lutung Mentawai,beruk Mentawai .

Wisata Riau

 

Wisata Alam, Danau Napangga yang mempunyai luas sekitar 500 ha ini, memiliki pesona alam yang sangat indah, air danaunya yang tenang, Lokasi danau Napangga ini terletak 70 km dari Ujung Tanjung di Kecamatan Tanah Putih. Tepatnya di hulu sungai Batang Kumuh desa Tanjung Medan berbatasan dengan Kabupaten Rokan Hulu dan Propinsi Sumatera Utara. Danau Napangga memiliki keunikan tersendiri karena menurut legenda Danau ini merupakan tempat persinggahan Raja pada zaman dahulu dan danau ini terdapat sumber ikan arwana.

Wisata Jambi


Wisata Alam, Danau Kerinci, Pemandangan di sekitar danau begitu menawan. Mata tak akan bosan melihat hamparan air yang jernih dilatarbelakangi barisan pegunungan yang anggun. Di tengah danau terlihat perahu-perahu nelayan sedang mengarungi permukaan airnya yang tenang. Di desa-desa sekitar danau, terdapat sejumlah batu berukir yang konon peninggalan manusia megalit yang hidup ribuan tahun silam. Keberadaan batu ukir ini menunjukkan bahwa kawasan di sekitar Danau Kerinci merupakan daerah yang pernah dihuni manusia purba 

 Wisata Sumatera Selatan
Wisata Alam, Danau Ranau, di sekeliling danau ditumbuhi berbagai tanaman, di antaranya tumbuhan semak disebut ranau. Gunung Seminung yang berdiri kokoh di tepi danau berair jernih dan tenang ,di kaki gunung Seminung terdapat sumber air panas alam yang keluar dari dasar danau. Di sekitar danau ini juga dapat ditemui air terjun Subik. Pulau Marisa yang terletak tidak jauh dari sumber air panas tersebut.

 Wisata Bengkulu
Wisata Alam, Bukit Kaba Curup, petualangan mendaki puncak gunung, melihat panoram indah di kaki gunung, hamparan kebun sayur, pohon aren, puncak gunung kaba, kawah gunung kaba, dan sumber air panas.

Wisata Lampung


Wisata Alam, Kawasan Wisata Bakauheni, Bentangan pantai yang memagari wilayah Lampung Selatan memang memberi warna wisata amat memukau, tempat pemancingan ikan, mandi di pantai yang landai berpasir putih, wisata hutan Santigi  

Wisata Bangka Belitung


Wisata Alam, Wisata Pulau dan Pantai, Bahari antara lain Pantai  Parai Tenggiri , Pantai yang sangat indah  yang terletak di kawasan daerah Matras, tepatnya di teluk kecil yang diapit batu karang. dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas wisata, antara lain Hotel Parai Indah, klasifikasi hotel berbintang 4 (empat) dilengkapi dengan Cottages, Restaurant, Kolam Renang, Diskotik, dan fasilitas lainnya, yang dapat memberikan pelayanan, kenyamanan dan keindahan alam bagi setiap wisatawan yang datang ke Pulau Bangka

Wisata Kepulauan Riau

Wisata Alam, Pantai Melur Batam terletak di Pulau galang, lelaknya persis setelah jembatan V. Sebagai salah satu tempat objek wisata pulau Batam, pantai Melur terkenal dengan pasir putihnya serta panorama lautnya yang luas, bersih dan bening. berenang dan bermain air laut diselingi mencari ikan ikan kecil serta binatang lautnya , voli pantai, sepakbola pantai  lautnya berwarna biru, santai di bawah pohom kelapa sambil mencicipi makanan ringan, seafood
Wisata Bahari Pulau Natuna, Gugusan Kepulauan Natuna juga memiliki pemandangan yang indah, dengan panorama pantai yang masih terjaga keasriannya. Natuna demikian elok dan memiliki banyak potensi.Pengunjung dapat menemukan wisata pantai, seperti Pantai Tanjung, Pantai Sebagul, Pantai Teluk Selahang, Pantai Setengar, dan sebagainya. Sejumlah lokasi bahkan menjadi tempat favorit bagi penggemar snorkling, pengamat habitat penyu, dan pecinta wisata bawah air.

Obyek Wisata di Pulau Sumatera

Wisata Nanggroe Aceh Darussalam

Pantai Lhok-Nga
Pantai Lapuuk
Taman Nasional Gunung Lauser
Danau laut tawar Takengon, Aceh Tengah.
Kolam Sumber Air Panas Simpang Balik
Pulau Weh
Wisata Air Terjun Suhom 7 ( Tujuh ) Tingkatan
Rumah Adat Tjut Meutia.
Benteng Indra Patra
Museum Tsunami
Meseum Tjut Nyak Dhien , Lonceng Cakra Donya
Taman Sari Gunongan, Taman Istana Kesultanan Aceh.
Mesjid Agung Baiturrahman
Makam Syah Kuala
Kesenian tradisional Didong

Wisata Sumatera Utara

Taman Nasional Gunung Leuser
Gunung Sibayak
Danau Toba
Air Terjun Sipiso-piso
pulau Asu
Istana Maimoon
Istana Sultan Serdang
Makam Sultan Serdang
Kuil Shri Mariamman
Hommbo Batu
Tari Serampang Duabelas
Taman Wisata Iman Dairi
Kota Brastagi
Kain Ulos

Wisata Bengkulu

Pantai Panjang
Pulau Enggano
Danau Dendam Tak Sudah
Pusat latihan Gajah Seblat
Air Terjun Sembilan Tingkat
Benteng MarlBorought
Monumen Thomas Pharr
Museum Negeri
Festival Tabot

Wisata Riau

Pantai Selat Baru Bengkalis
Air terjun Batang Koban
Danau Napangga
pantai Solop
Pantai Rupat Bengkalis
Taman Rekreasi Stanum
Taman Nasional Tesso Nilo
Pantai Pasir Panjang
Danau Taga Raja Guntung
Taman pemancingan Alam Mayang
Danau Zamrut
Air terjun Tembulun Rusa
Danau limbungan
Danau Bakuok
Hutan Lindung Bukit Suligi
Pulau Jemur
Air terjun Guruh Gemurai
Air Panas Pawan
Taman Nasional Bukit Tiga puluh
Sungai Rokan Hilir
Sungai Siak Pekanbaru
Sungai Indragiri Tembilahan
Sungai Kampar Pelawan
Istana Ashserayah Hashimiah
Makam Sultan Mahmud Shyah
Istana Kerajaan pelalawan
Museum Sang Nila Utama
Benteng Tujuh Lapis
Candi Muara Takus
Ritual petang Megang

Wisata Kepulauan Riau

Pantai Melur Batam
Pantai Nongsa Batam,
Pantai Belawan Karimun,
Pantai Lagoi
Pantai Tanjung Berakit,
Pantai Trikora,
Bintan Leisure Park.
Pulau Natuna terkenal dengan wisata baharinya seperti snorkeling.
Pulau penyengat
Cagar budaya Kepulauan Riau
Makam-makam bersejarah,
Tari tradisional Kepulauan Riau

Wisata Bakauheni dan Land Mark Menara Siger,
Ekowisata Kalianda,
Wisata Agro Pekalongan, Lampung Timur,
Taman Hutan Rakyat Gunung Betung,
Taman Nasional Way Kambas,
Taman Nasional Bukit Barisan Selatan

Wisata Sumatera Barat

Pulau Sikuai
Danau  Maninjau
Danau  Singkarak
Pulau Siberut
Pulau Mentawai
Kota Tua Sawahlunto,
Painan Pesisir Selatan
Situs Megalitik Limapuluh Kota.
Jembatan Akar Bayang Utara- Pesisir Selatan (Pessel)
Lomba perahu naga (selaju Sampan)
Upacara Tabuik

Wisata Sumatera Selatan

Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS)
Danau Ranau (Ogan Komering Ulu, Musi Rawas, Musi Banyuasin)
Pantai Parai Tenggini,
Pantai Matras Bangka
Pantai Pasir Padi di Pulau Belitung
Air terjun Muara Enim
Air terjun Lahat.
Budaya Bukit Serelo
Budaya Gunung Dempo,
Rumah Limas,
Pemukiman suku terasing Anak Dalam
Pemukiman suku terasing  Kubu.
Batu purbakala,
Patung kuno
Museum Palembang
Kompleks Pemakaman Bukit Siguntang
Benteng Kuto Besak

Wisata Bangka Belitung

Pantai Parai Tenggiri
Pantai Matras
Pantai Tanjung Pesona
Pantai Rebo
Pantai Batu Berdaun
Pantai Pasir Padi
Pantai Tanjung Ru Sadai Bangka Selatan
Pantai Tanjung Kerasak  Bangka Selatan
Pantai Gunung Namak  Bangka Selatan
Pantai Tanjung Kelian Bangka Barat , Mentok
Pantai Tanjung Ular Bangka Barat, Mentok
Tanjung Kelayang
Tanjung Binga
Tanjung Tinggi
Pulau Lengkuas
Pantai Punai
Pantai Tanjung Pendam
Tangga Seribu Mentok
Museum Timah Pangkalpinang
Perkampungan Cina Tradisional Simpang Gedong
Taman Pha Kak Liang Belinyu
Kolam Pemandian Air Panas Pemali
Vihara Dewi Kuan Im Sungailiat

Wisata Jambi

 Danau Kerinci
Taman Nasional Kerinci Seblat
Cagar Biosfir Bukit Dua Belas
Taman nasional Berbak
Air terjun Telun Berasap
Air terjun Segirincing
Air terjun Gua Tiangko
Candi Muara Jambi
Makam Orang Kayo Hitam
Museum Jambi

Wisata Lampung

Wisata Bakauheni dan Land Mark Menara Siger,
Ekowisata Kalianda,
Wisata Agro Pekalongan, Lampung Timur,
Taman Hutan Rakyat Gunung Betung,
Taman Nasional Way Kambas,
Taman Nasional Bukit Barisan Selatan

Informasi lengkap dan persiapan kunjungan Anda Klik >>> [[[Pulau Sumatera]]]

Leave a comment